Breaking News
Loading...
Wednesday, 2 April 2014

Batu Karas: Keharmonisan Alam Marina

Ulasan Umum

Berselancar di Batu Karas (Sumber: surf-forecast.com)

Indahnya Batu Karas (sumber: static.panoramio.com)

Batu Karas mempersembahkan perpaduan air yang tenang dan gelombang ombak yang menantang, serta hamparan pantai yang menakjubkan. Lokasi wisata ini terletak di Desa Batu Karas, Kecamatan Cijulang, Jawa Barat atau sekitar 40 km atau satu jam perjalanan dari Pangadaran. Berbeda dengan Pangandaran, di Batu karas biasanya lebih sepi pengunjung sehingga liburan Anda akan terasa eksklusif. Batu Karas adalah tempat yang sangat cocok untuk Anda yang hobi berselancar dan berenang. Di sini juga dilengkapi dengan fasilitas untuk hiburan yang menantang lainnya seperti jet ski dan banana boat. Bagi Anda yang sekadar ingin menikmati pantai, Anda bisa naik kereta kuda yang tersedia di tepi pantai. Karena memiliki alam yang indah Anda juga dapat melakukan aktivitas berkemah dan hiking.



Akomodasi

Banyak tempat penginapan bagi Anda yang ingin menikmati liburan di Batu Karas selama beberapa hari, seperti cottage dan bungalow. Apabila Anda ingin merasakan keramahan pedunduk setempat, Anda juga bisa menyewa rumah masyarakat setempat.

Transportasi

Akses menuju Batu Karas cukup mudah untuk ditepuh. Bagi Anda yang menggunakan transportasi umum, dari terminal Pangandaran-Cijulang bisa menggunakan minibus kemudian menggunakan ojek dengan ongkos Rp. 15.000,00 untuk sampai ke tujuan. Jika Anda menggunakan kendaraan pribadi, cukup dengan mengemudi sekitar satu jam perjalanan dari Pangandaran ke arah ke Cijulang, Anda akan tiba di Batu Karas.

Tips

Selain berdekatan dengan Pangandaran, Batu Karas juga berlokasi cukup dekat dengan Green Canyon. Green Canyon adalah salah satu tempat wisata kebanggaan nusantara. Jadi, sebaiknya Anda menyempatkan waktu Anda untuk mengunjunginya.

Bagi Anda yang gemar berselancar, ombak dan gelombang laut di Batu Karas paling bagus di bulan November-April.




Kuliner
Ketika Anda mendengar objek wisata pantai, maka jenis makanan yang akan disajikan kepada wisatawan pastinya adalah makanan dari laut (seafood). Di Batu Karas tersedia banyak tempat makan seperti kafe atau restoran yang menyajikan seafood dan makanan tradisional khas Sunda yang menggugah selera.

Kegiatan

Kegiatan favorit di Batu Karas adalah berselancar dan berenang. Jadi, bagi Anda yang belum bisa berenang dan berselancar, disini juga tempat yang tepat untuk belajar karena gelombang lautnya bisa dinikmati oleh pemula. Tidak hanya itu, Batu Karas juga menyuguhkan kegiatan seperti jet ski, banana boat, snorkeling, memancing, naik andong di tepi pantai dan bersenang-senang di pantai yang dangkal. Tersedia juga tempat di mana Anda dapat berkemah dan hiking atau melakukan jelajah hutan. Wisata tak akan lengkap tanpa berbelanja, maka dari itu Anda akan terpuaskan dengan banyaknya tempat yang menjual berbagai souvenir seperti kaos, pakaian renang, dan beragam assesoris yang terbuat dari bahan-bahan alami. (IMS)

0 comments:

Post a Comment

Quick Message
Press Esc to close
Copyright © 2014 Jelajah Tempat Wisata All Right Reserved